Berita

Merasakan Nikmatnya Ubi Cilembu di Pamongkoran Kota Banjar

Senin, 27 September 2021 - 05:49
Merasakan Nikmatnya Ubi Cilembu di Pamongkoran Kota Banjar Aas saat menimbang ubi untuk pembelinya (foto: Susi/TIMES Indonesia)

TIMES PALOPO, BANJAR – Penggemar Ubi Cilembu di Kota Banjar mungkin masih belum banyak yang tahu bahwa di daerah Pamongkoran ada penjual Ubi Cilembu yang bisa dibeli mentahnya atau yang telah dioven. 

Ubi Cilembu ini dikenal karena memiliki kandungan serat yang tinggi dan rasanya berbeda dengan ubi jalar kebanyakan. Biasanya, ubi ini lebih enak dibakar atau dipanggang karena dengan cara seperti itu akan keluar cairan lengket seperti madu yang membuat ubi ini terasa semakin legit.

Maka tak heran apabila Ubi jenis ini menjadi salah satu cemilan lezat yang bisa menemani akhir pekan Anda dibarengi kopi panas yang menggugah selera.

Ubi Cilembu 2Aas berjualan Ubi Cilembu di depan rumahnya di daerah Pamongkoran (foto: Susi/TIMES Indonesia)

Aas (36) warga lingkungan Pamongkoran RT 01 RW 19 sudah tiga tahun ini berjualan Ubi Cilembu. Ia berjualan di depan rumahnya yang tepat berada di sebelah Kantor Samsat dan berada di pinggir Jalan Pamongkoran yang biasa dijadikan jalur pengendara menuju Pangandaran.

Dikatakannya, penjual Ubi Cilembu di Kota Banjar hanya ada di Pamongkoran yaitu dirinya dan kakaknya yang tinggal bersebelahan. Ubi tersebut dipasok dari keluarganya yang ada di Sumedang.

"Biasanya yang membeli Ubi selain warga Banjar ya tamu-tamu yang mau atau pulang dari Pangandaran," ungkapnya.

Aas biasa menjual Ubi Cilembu yang telah dioven sekitar Rp25 ribu sekilonya. Sementara untuk Ubi mentahnya di jual Rp15 ribu per-kilonya. Saat ditanya terkait omset penjualannya, Aas mengaku tidak menentu.

"Kadang dalam seminggu bisa terjual 50 kilo tapi kalau di akhir bulan selalu sepi," sebutnya.

Kendati jualannya tak menentu, Aas mengaku tetap bertahan menggeluti usahanya karena dapat membantu menambah penghasilan untuk kebutuhan hidupnya.

Perempuan berhijab ini mengungkapkan bahwa sejak pandemi, dirinya belum pernah tersentuh bantuan dari pemerintah sedikitpun. "Belum pernah menerima bantuan apapun untuk pelaku UMKM dari pemerintah," kata penjual Ubi Cilembu ini pasrah. (*) 

 

Pewarta : Susi Artiyanto
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Palopo just now

Welcome to TIMES Palopo

TIMES Palopo is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.